Kata Pembuka

Selamat Datang di Blognya
"Mr. Didik Sadianto, Wong Jombang Utara/Asemgede, Ngusikan"

Cari Blog Ini

TEKNIK PENILAIAN MATEMATIKA

Penilaian(assessment) adalah istilah umum yang mencakup semua metode yang biasa digunakan untuk menilai unjuk kerja individu atau kelompok peserta didik. Proses penilaian ini mencakup pengumpulan bukti yang menunjukkan pencapaian belajar peserta didik.

Berbagai macam teknik penilaian dapat dilakukan secara saling melengkapi. Instrumen penilaiannya harus sesuai dengan kompetensi yang dinilai. Teknik-teknik penilaian yang bisa diterapkan dalam mata pelajaran matematika antara lain: Tes, Observasi, Penugasan,Jurnal, portofolio,Penilaian diri, project,dan penilaian antar teman.

1. Tes adalah pemberian sejumlah pertanyaan yang jawabannya dapat benar atau salah. Tes juga dapat berupa tes tertulis, tes lisan, atau tes praktik.

2. Observasi adalah penilaian yang dilakukan melalui pengamatan peserta didik selama pembelajaran berlangsung dan atau di luar kegiatan pembelajaran.

3. Penugasan adalah pemberian tugas kepada peserta didik baik secara individu ataupun kelompok.

4. Portofolio adalah kumpulan dokumen dan karya-karya peserta didik yang diorganisir untuk mengetahui minat, perkembangan prestasi, dan kreativitas peserta didik.

5. Project adalah tugas yang diberikan kepada peserta didik dalam kurun waktu tertentu.

HARGA MUTLAK SUATU BILANGAN

Harga mutlak suatu bilangan riil x, disimbolkan /x/. Adapun definisi sebagai berikut:
* /x/=x, jika x lebih dari atau sama dengan nol
* /x/=-x, jika x kurang dari nol.

Sebagai contoh:
1. /2/= 2
2. /-2/= -(-2) = 2
3. /0,33/ = 0,33
4. /-0,33/=-(-0,33)=0,33

Jadi, nilai harga mutlak suatu bilangan tidak pernah negatif.